Joko Widodo (Jokowi) Presiden membuat kejutan bagi tamunya Malcolm Turnbull Perdana Menteri (PM) Australia yang sedang berkunjung ke Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (12/11/2015).
Tanpa diduga sesudah menyelesaikan acara di Istana Merdeka, siang itu, Presiden Jokowi tiba-tiba mengajak PM Australia yang baru dilantik itu untuk mengunjungi pusat grosir tekstil di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, sekitar pukul 14.40 WIB, dengan tujuan mengenalkan konsep pasar rakyat.
“Mengenalkan pada masyarakat, Perdana Menteri Australia sehingga masyarakat tahu betapa Indonesia dengan Australia dekat, sehingga masyarakat tahu. Itu saja,” kata Jokowi Presiden didampingi Malcolm Turnbull PM Australia, di Pasar Tanah Abang, Jakarta, Kamis (12/11/2015). [EVI]