Untuk memanjakan para pengunjungnya juga tamu-tamunya Our Bar, mulai Februari 2016, tetap beroperasi di hari Minggu.
Donny Budi Kristianto Head of Marketainment Dept Our Bar Surabaya mengatakan, sebelumnya bar yang dikelola hanya buka Senin-Sabtu mulai pukul 17:00-02:00 WIB. “Mulai awal Februari, kami membuka bar tidak hanya Senin-Sabtu, tapi Minggu juga buka seperti biasa. Ini merupakan komitmen kami untuk memanjakan tamu-tamu kami,” jelas Donny, di sela Gathering Sunday Afternoon, Minggu (14/02/2016).
Menurut Donny dengan tag line All About Friendship, bar yang di kelola ini, ingin lebih menonjolkan keakraban antara pengunjung dengan pengelola bar. “Sesuai dengan tag line kami, maka kami ingin hadir lebih dekat dengan semua pengunjung kami. Konsep keakraban ini lebih ditonjolkandi bar yang kami kelola. Harapannya akan tercipta keakraban sesama pengunjung. Dampaknya, kalau nanti ada pengunjung yang datang sendirian ke bar kami, mereka tidak akan canggung karena sudah kenal dengan banyak orang,” terang Donny.
Selain memanjakan pengunjungnya dengan suasana, Our Bar yang ada di Jalan Embong Cerme 17 Surabaya juga memanjakan tamu-tamunya dengan menu-menu yang disiapkan dan dimasak para chief yang berpengalaman.
Beberapa menu yang ditawarkan Our Bar, diantaranya Mocktail, Soup, Salad, Steak, Smoothies, Tapas dan Snack. “Masakan-masakan ala Amerika Latin lebih kami tonjolkan, karena pengunjung di bar kami lebih dominan middle-up,” papar Donny.
Khusus menu lokal yang sedang dikembangkan Our Bar, diantaranya nasi goreng dengan variasi yang disesuaikan dengan permintaan tamu. “Dulu kami tidak menjual nasi goreng, tapi kami mengikuti permintaan pengunjung yang ternyata mereka juga senang dengan suguhan menu lokal, yakni nasi goreng,” jelas Donny yang juga vokalis band di Our Bar.
Untuk pengunjung yang datang ke Our Bar, pasti akan dapat suguhan suasana yang homely, sehingga serasa berada di rumah sendiri dan tidak canggung bersapa ria dengan tamu-tamu lain yang ada di sebelahnya.
Kalau anda masuk ke Our Bar, yang akan anda ditemui waktu pertama masuk ke diantaranya ruang tamu, sesudahnya ada beberapa meja berjejer dan bar yang dilengkapi bar stoll, desainnya cukup menarik, dengan banyak botol minuman beralkohol dipajang di rak-rak, baik di bar maupun di dekat meja. Terdapat ruangan indoor dan outdoor.
Bagi Anda yang suka merokok bisa memilih ruangan outdoor. Our Bar sampai sekarang terkenal dengan minuman berakoholnya khususnya produk impor dari luar negeri dan ada juga minuman beralkohol produk dalam negeri.
Jika anda punya komunitas atau kelompok khusus yang ingin menggunakan Our Bar untuk sarana bertemu dan kongkow anda, bisa menghubungi Donny di 0822 3132 8100 setiap waktu. [TAS]