Pegawai Negeri Sipil (PNS) diminta tetap netral dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak.
Ini ditegaskan Joko Widodo (Jokowi) Presiden kepada para gubernur, bupati dan walikota. Presiden juga minta para kepala daerah, agar memantau dan menjaga benar-benar netralitas PNS.
“Sekali lagi saya ulangi memantau dan menjaga netralitas PNS di daerahnya masing-masing selama Pilkada berlangsung,” tegas Presiden Jokowi waktu membuka Rakornas Pilkada serentak, di Ecopark Ancol, Jakarta, Kamis (12/11/2015).
Presiden menekankan, agar para gubernur, bupati dan walikota memberikan contoh pendidikan politik yang baik kepada rakyat. [EVI]